INDONEWS.ID

  • Sabtu, 06/06/2020 19:30 WIB
  • Gerakan Bagi Masker, Handsanitizer dan Faceshield, Persiapan Memasuki New Normal

  • Oleh :
    • Mancik
 Gerakan Bagi Masker, Handsanitizer dan Faceshield, Persiapan Memasuki New Normal
Gerakan bagi masker Kementerian Dalam Negeri sebagai persiapan masyarakat produktif dan aman Covid-19.(Foto:Istimewa)

Jakarta, INDONEWS.ID - Direktorat Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri yang terdiri dari personil Direktorat Manajemen Penanggulangan Bencana dan Kebakaran, Direktorat Polisi Pamong Praja dan Relawan Damkar (REDKAR) melakukan kegiatan bakti sosial.

Kegiatan Baksos tersebut berupa pembagian 1.500 paket masker, handsanitizer dan faceshield untuk masyarakat, pedagang kaki lima di seputaran Pasar Baru, Jakarta Pusat. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis,(4/06) yang lalu.

Baca juga : Sambut New Normal, Media Indonews Luncurkan Seragam Baru dengan Semangat Baru

Menurut Plt. Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan,Safrizal, kegiatan ini dimaksudkan untuk mengkampanyekan dan menggalakkan kembali kesadaran perlindungan diri masyarakat dalam menghadapi penerapan new normal masyarakat produktif dan aman covid 19.

Hal-hal yang paling mendasar antara lain adalah penggunaan masker, handsanitizer, cuci tangan dan physical distancing dalam kehidupan masyarakat sehari-hari berpedoman pada protokol kesehatan.

Baca juga : "New Normal" KPK, Berdenyut Namun Sebenarnya Sekarat

"Membudayakan pola hidup dengan berpegang pada protokol kesehatan merupakan tanggungjawab semua pihak. Sebagai upaya melindungi masyarakat dari covid 19, sedangkan disisi lain kegiatan produktif masyarakat dapat berjalan secara aman”, ujarnya.

Aksi tersebut sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran dan tanggungjawab masyarakat pada protokol kesehatan untuk menekan penyebaran Covid-19. Diharapkan masyarakat selalu patuh untuk mengenakan masker dan selalu membiasakan mencuci tangan ataupun menggunakan hand sanitizer.

Baca juga : Penggunaan Masker, Kunci Pencegahan Penularan Covid-19 Melalui Udara di Ruang Tertutup

Harapannya dengan pembagian masker, handsanitizer dan faceshield ini selain membantu kebutuhan maker, masyarakat selanjutnya masyarakat memiliki kesadaran akan -pentingnya penggunaan masker, rajin cuci tangan, jaga jarak, dan aktivitas protokol kesehatan lainnya di tengan pandemi Covid-19.*

 

Artikel Terkait
Sambut New Normal, Media Indonews Luncurkan Seragam Baru dengan Semangat Baru
"New Normal" KPK, Berdenyut Namun Sebenarnya Sekarat
Penggunaan Masker, Kunci Pencegahan Penularan Covid-19 Melalui Udara di Ruang Tertutup
Artikel Terkini
Kompolnas Pudji Hartanto: Atase Kepolisian Masih Bekerja dengan Model Manajemen "Tukang Bakso"
Tiga Penyuluh Agama Islam Tanahdatar Mewakili Provinsi Sumatera Barat ke Tingkat Nasional
Bertemu Menpan-RB, Pj Gubernur Sumut Komitmen Perbaiki Tata Kelola Pemerintahan
Perluas Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah & Optimalisasi Pengelolaan Keuangan Daerah, Pemerintah Laksanakan High Level Meeting (HLM) TP2DD se-Jawa Timur
Wakil Kanselir Jerman: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Salah Satu Tertinggi di Kawasan Asia Tenggara
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas