INDONEWS.ID

  • Selasa, 31/01/2023 19:42 WIB
  • Golkar Sebut KIB sedang Lihat Potensi Cawapres Airlangga

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
Golkar Sebut KIB sedang Lihat Potensi Cawapres Airlangga

Jakarta, INDONEWS.ID - Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) akan menggelar pertemuan guna membahas calon presiden dan wakil presiden untuk Pemilu 2024. Pertemuan KIB langsung dihadiri para ketum tiga parpol yakni Golkar, PPP dan PAN.

Ketua DPP Golkar, Dave Laksono menegaskan, pembahasan capres dan cawapres masih terus dibahas di internal KIB. Dia menegaskan, Golkar tetap menyodorkan nama Airlangga Hartarto sebagai Capres.

Baca juga : Menko Airlangga: Fundamental Ekonomi Indonesia Cukup Kuat Meredam Dampak Potensi Eskalasi Konflik di Kawasan Timur Tengah Pasca Serangan Iran

"Kita bahkan sedang melihat potensi-potensi cawapres," jelas Dave saat mengutip merdeka.com, Selasa (31/1).

Dave menegaskan, calon wakil presiden tersebut nantinya bakal diumumkan dalam waktu yang tepat. Hingga kini, Golkar merasa belum saatnya untuk mengumumkan capres dan cawapres.

Baca juga : Ramadan Milik Semua: Melewati Pemilu 2024 Menuju Indonesia Harmoni

"Akan kita umumkan bila momennya tepat," tegas Dave.

Dia mengatakan, dalam proses penggodokan capres dan cawapres dibutuhkan sejumlah pertimbangan. Termasuk rekam jejak dan popularitas.

Baca juga : Mendagri Beberkan Dukungan Pemerintah dalam Menyukseskan Pemilu 2024

"Semua faktor kita pertimbangkan. Agar Golkar dan KIB memberikan yang terbaik bagi bangsa ini," kata Dave.

Dave mengaku, pihaknya telah meradar beberapa nama Cawapres, namun belum bisa dibocorkan. Menurut dia, pasangan capres dan cawapres akan diumumkan dalam waktu yang tepat.

"Ada beberapa nama, nanti akan kita buka. Jangan tergesa-gesa," ujar dia.

Artikel Terkait
Menko Airlangga: Fundamental Ekonomi Indonesia Cukup Kuat Meredam Dampak Potensi Eskalasi Konflik di Kawasan Timur Tengah Pasca Serangan Iran
Ramadan Milik Semua: Melewati Pemilu 2024 Menuju Indonesia Harmoni
Mendagri Beberkan Dukungan Pemerintah dalam Menyukseskan Pemilu 2024
Artikel Terkini
KPKNL mulai Cium Aroma Busuk di Bank Indonesia
Akses Jalan Darat Terbuka, Pemerintah Kerahkan Distribusi Logistik ke Desa Kadundung
Elit Demokrat Ardy Mbalembout Mengutuk Keras Aksi Penyerangan Mahasiswa Saat Berdoa di Tangsel
Penutupan Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Bagian dari Strategi Bisnis untuk Fokus pada Lini Penjualan
Presiden Jokowi Masih Kaji Calon Pansel KPK yang Sesuai Harapan Masyarakat
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas