INDONEWS.ID

  • Selasa, 05/09/2023 06:10 WIB
  • Delegasi Kazakhstan yang dipimpin Dubes Fadjroel Bertemu Pemprov Kaltim Membahas Kerjasama Ekonomi

  • Oleh :
    • luska
Delegasi Kazakhstan yang dipimpin Dubes Fadjroel Bertemu Pemprov Kaltim Membahas Kerjasama Ekonomi

Samarinda, INDONEWS.ID - KBRI Astana membawa pengusaha dan jurnalis serta influencer dari Kazakhstan ke Indonesia dalam rangka mempromosikan wisata dan peluang investasi di Indonesia, termasuk di Kalimantan Timur. 

Di Samarinda delegasi KBRI Astana menghadiri dua kegiatan, yakni silaturahmi dengan pelaku usaha, termasuk KADIN yang diinisiasi oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dan dialog dengan masyarakat sipil Sipil terkait IKN yang diinisiasi oleh Borneo Muda. 

Baca juga : Dubes Fadjroel Bangga Tim Pencak Silat Kazakhstan Meraih 9 Emas di Kejuaraan Internasional di Dubai

Kunjungan ke Kalimantan Timur merupakan kunjungan balasan atas kedatangan delegasi Kalimantan Timur ke Kazakhstan yang dipimpin oleh Wakil Gubernur Kaltim, H. Hadi Mulyadi yang terdiri dari pelbagai elemen penting pemerintahan daerah terkait perdagangan, perindustrian, investasi, pariwisata, serta perusahaan daerah dan anggota DPRD Kaltim pada tanggal 6-7 Juli 2023.

Dubes RI untuk Kazakhstan dan Tajikistan, Dr. M. Fadjroel Rachman menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai bagian dari pentahelix diplomacy “Program ini sebagai upaya KBRI Astana untuk menjalankan pentahelix diplomacy, yakni pelibatan seluruh stakeholder seperti pemerintah pusat dan daerah, pelaku usaha, komunitas, perguruan tinggi dan media dalam menyukseskan agenda diplomasi”, tutur mantan Juru Bicara Presiden Jokowi tersebut. 

Baca juga : Menyongsong 30 Tahun Hubungan Diplomatik Indonesia-Tajikistan: Dubes Fadjroel Melakukan Serangkaian Kegiatan di Dushanbe

Dubes Fadjroel yakin akan ada banyak kerjasama yang bisa dijalin antara Kazakhstan dengan Kalimantan Timur. "Melalui pertemuan silaturahmi di pagi ini dan kerja sama erat kita bersama, saya yakin akan lebih banyak peluang yang terbuka, bagi para pengusaha, investor dan aktor-aktor lain di Kazakhstan untuk memanfaatkan potensi kerjasama dan meraih peluang berinvestasi di Kalimantan Timur, begitu pula sebaliknya", papar Dubes Fadjroel. 

Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekrop Kaltim, Bapak HM Syirajuddin menyampaikan terima kasih atas kedatangan delegasi. "Kami berterimakasih atas kedatangan delegasi Kazakhstan yang dipimpin Bapak Dubes Fadjroel Rachman. Semoga banyak kerjasama yang bisa terjalin dari pertemuan ini", paparnya. 

Baca juga : Menyongsong Penerbangan Langsung Indonesia dan Kazakhstan

Kepala Departemen Ekonomi dan Perencanaan Anggaran Ibu Kota Astana, Mr. Mankaraev Kaisar Zakirovich memaparkan ketertertarikannya atas kerjasama kedua negara, termasuk dengan pemerintah provinsi Kaltim. "Kami melihat banyak potensi di sini yang bisa kita kerjasamakan untuk kemajuan bersama", ucapnya. 

Penggiat lingkungan, influencer dan model Kazakhstan, Dayana juga ikut dalam rombongan tersebut. Dia hadir dalam rangka ikut mempromosikan peluang investasi dan pariwisata di Indonesia, termasuk kampanye green energy untuk pembangunan yang berkelanjutan. 

 

Artikel Terkait
Dubes Fadjroel Bangga Tim Pencak Silat Kazakhstan Meraih 9 Emas di Kejuaraan Internasional di Dubai
Menyongsong 30 Tahun Hubungan Diplomatik Indonesia-Tajikistan: Dubes Fadjroel Melakukan Serangkaian Kegiatan di Dushanbe
Menyongsong Penerbangan Langsung Indonesia dan Kazakhstan
Artikel Terkini
Direktur GKI Beri Materi Kewirausahaan untuk Pelajar SMKS Bina Mandiri Labuan Bajo
Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG
Tiga Orang Ditemukan Meninggal Akibat Tertimbun Longsor di Kabupaten Garut
Pimpin Proses Penyiapan dan Percepatan Keanggotaan Indonesia pada OECD, Presiden Joko Widodo Tunjuk Menko Perekonomian sebagai Ketua Tim Nasional OECD
Kemendagri Dukung Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional Melalui Optimalisasi Kebijakan Fiskal Nasional
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas