INDONEWS.ID

  • Senin, 12/06/2017 22:29 WIB
  • BERSAMA Sosialisasikan Penyalahgunaan Bahaya Narkoba di Gereja HKBP Depok Timur

  • Oleh :
    • Abdi Lisa
BERSAMA Sosialisasikan Penyalahgunaan Bahaya Narkoba di Gereja HKBP Depok Timur
BERSAMA dengan jemaat gereja HKBP Depok Timur
Jakarta, INDONEWS.ID - Narkoba merupakan musuh bangsa Indonesia. Presiden RI Bapak Joko Widodo telah menyatakan bahwa bangsa Indonesia dalam kondisi "Perang Melawan Narkoba", perang habis-habisan, mengingat ancaman yang luar biasa terhadap eksistensi bangsa. Data BNN tahun 2016 menyebutkan angka 15.000 orang mati sia-sia karena narkoba, artinya 41 nyawa melayang setiap hari, mayoritas dari kalangan muda. Menyikapi hal tersebut, Organisasi Badan Kerjasama Sosial Usaha Pembinaan Warga Tama (BERSAMA) tidak jemu-jemu untuk terus mengadakan penyuluhan mengenai bahaya penyalahgunaan narkoba baik di lingkungan sekolah, rumah ibadah dan komunitas-komunitas dari berbagai strata dan golongan. Salah satunya pada Minggu (11/6/2017) kemarin, giliran gereja HKBP Depok Timur berkesempatan mendapatkan kunjungan Brigjen Pol. Dr. Victor Pudjiadi, SpB, FICS, DFM, penyuluh narkoba yang memberikan sosialisasi dalam format edutainment (edukasi dan entertainment). Dalam penyuluhan yang di hadiri hampir 350 orang itu, terdiri dari Pelajar Sidi (katekisasi), orang tua dan beberapa pendeta dan sintua gereja, diantaranya Pdt. Jarudin Panjaitan (pimpinan HKBP Depok Timur). Hadir pula pimpinan Pos Pelayanan gereja HKBP Cilodong dan HKBP Agape. Seperti dikatakan Pdt. Jarudin Panjaitan penyuluhan ini ditujukan kepada pra-remaja yang merupakan usia rentan terhadap bahaya narkoba. “Dengan pengenalan dan pengetahuan yang benar, diharapkan anak-anak kita terhindar dari kemungkinan menggunakan barang haram ini,” kata Pdt Jarudin. BERSAMA merupakan wadah membina komunitas Warga Utama, yaitu komunitas warga berprestasi tinggi namun bebas narkoba. Pentingnya prestasi, karena tanpa prestasi kita bukanlah apa-apa sekalipun tidak memakai narkoba. (hdr)
Artikel Terkait
KPKNL mulai Cium Aroma Busuk di Bank Indonesia
Elit Demokrat Ardy Mbalembout Mengutuk Keras Aksi Penyerangan Mahasiswa Saat Berdoa di Tangsel
Presiden Jokowi Masih Kaji Calon Pansel KPK yang Sesuai Harapan Masyarakat
Artikel Terkini
KPKNL mulai Cium Aroma Busuk di Bank Indonesia
Akses Jalan Darat Terbuka, Pemerintah Kerahkan Distribusi Logistik ke Desa Kadundung
Elit Demokrat Ardy Mbalembout Mengutuk Keras Aksi Penyerangan Mahasiswa Saat Berdoa di Tangsel
Penutupan Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Bagian dari Strategi Bisnis untuk Fokus pada Lini Penjualan
Presiden Jokowi Masih Kaji Calon Pansel KPK yang Sesuai Harapan Masyarakat
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas