Nasional

Selamat! Jetti Rosila Hadi Raih Penghargaan Tokoh Penggiat Ekonomi Halal BI Award 2020

Oleh : Rikard Djegadut - Kamis, 03/12/2020 11:59 WIB

Wakil Ketua Indonesian Halal Life Center, Ibu Jetti Rosila Hadi (Foto: Dok. BI)

Jakarta, INDONEWS.ID - Wakil Ketua Indonesian Halal Life Center, Jetti Rosila Hadi meraih penghargaan tokoh penggiat ekonomi syariah yang digelar Bank Indonesia.

Pendiri dan CEO Majalah Noor ini mendapat anugerah Tokoh Penggiat Ekonomi Syariah kategori Penggiat Ekonomi Halal BI Award 2020.

Penghargaan diberikan kepada Ibu Jetti dalam acara PTBI 2020: Bersinergi Membangun Optimisme Pemulihan Ekonomi, Kamis, (3/12/2020) secara virtual.

Seperti diketahui, berdasarkan State of Global Islamic Economy Report 2020/2021, Indonesia menempati posisi empat, naik dari posisi lima pada tahun sebelumnya.

Peningkatan signifikan di sektor makanan halal, pariwisata halal, fashion Muslim, farmasi dan kosmetik, juga media dan rekreasi.

BI melalui Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) juga mengembangkan inklusifitas ekonomi syariah yang bermanfaat bagi sekitar melalui pesantren.

Bahkan, Bank Indonesia sejak tanggal 6 Juni 2017 telah mengeluarkan Cetak Biru (Blueprint) Ekonomi dan Keuangan Syariah sebagai panduan di internal Bank Indonesia maupun dengan pihak eksternal yang berhubungan dengan aktivita dan pelaksanaan cetak biru tersebut.

Langkah ini sebagai bentuk konistensi Bank Indonesia dalam mendorong dan terus mengembangkan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia yang akan berdampak positif bagi penguatan stabilitas moneter, stabilitas sistem keuangan, dan kesejahteraan masyarakat secara umum.

Dengan cetak biru ekonomi dan keuangan syariah ini, Bank Indonesia sebagai otoritas moneter dan stabilitas sistem keuangan tetap berperan serta dalam pengembangan ekonomi dan keuangan syariah bersama dengan stakeholder terkait, dengan mengacu kepada prinsip dan nilai-nilai ekonomi dan keuangan syariah yang berdimensi keadilan, transparansi, produktifitas dan tata kelola yang baik (governance).

Sederet Pengabdian Ibu Jetti

Ibu Jetti, menjadi tokoh penggerak ekonomi syariah. Hal itu terbukti antara lain ketika ia mendirikan Majalah Noor yang fokus memberikan edukasi pada penggunaan produk berdasarkan kriteria halal dan thayyib.

Pendiri dan CEO Majalah Noor 

Menurutnya, media dapat menyelaraskan pola konsumsi masyarakat Indonesia sehari-hari dengan seluruh daur hidup produksi barang dan jasa dengan kriteria halal dan thayyib.

"Media memiliki peran untuk bagaimana memunculkan kesadaran dengan informasi edukatif pada perempuan muslim Indonesia agar bisa aktif berkegiatan sesuai profesinya dengan tetap berpegang pada panduan Qur`an dan hadis," ungkap Ibu Jetti.

Selain itu, dalam pergelaran Indonesian Sharyah Economy Festival yang digelar selama 4 hari pada bulan oktober lalu, peran Ibu Jetti nampak terlihat takkala dirinya menjabat sebagai Wakil Ketua Indonesian Halal Life Center.

Pengamat fesyon muslim ini juga diketahui merupakan anggota tim ahli Dewan Industri Kreatif Syariah Indonesia.

Lulusan Teknik IPB dengan gelar insiyur ini juga menjadi penasehat di Indonesia Fashion Chamber.

Wanita kelahiran Bukittinggi, 6 Januari 1956 ini mengaku akan terus mempromosikan penggunaan produk halal dan baik kepada masyarakat Indonesia.

Ia juga berkomitmen menjadikan Indonesia pusat industri halal dunia. Keyakinan itu ia kemukakan berdasarkan laporan dari Global Islamic Economic Report yang menyebut total dana yang dihabiskan pada sektor fesyon muslim menyentuh $16 miliar sementara sektor makanan total $144 miliar dan perjalanan ke luar negeri mencapai $112 miliar.

Terpisah, Pemimpin Redaksi Indonews.id, Drs. Asri Hadi mengucapkan selamat atas pencapaian ini. Ia berpesan semoga tetap amanah dan semakin suskses mempromosikan produk hala di seluruh nusantara.

"Selamat atas pencapaian ini. Semoga tetap amanah dan semakin sukses mempromosikan produk halal di Indonesia,` ungkap Asri seperti dikutip Indonews.id, Kamis (3/12/20).*(Rikard Djegadut).

Artikel Terkait