Bisnis

PTPN IV Terima Sertifikat Proper dari Pemerintah Provinsi Sumatera Utara

Oleh : Mancik - Rabu, 30/12/2020 17:01 WIB

PTPN IV menerima sertifikat proper dari Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.(Foto:Istimewa)

Medan, INDONEWS.ID - Manajemen PTPN IV mengucapkan terima kasih atas penghargaan Proper yang diberikan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) kepada PTPN IV.

Demikian dikatakan Direktur PTPN IV Sucipto Prayitno seusai acara Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan (Proper) dalam pengelolaan lingkungan hidup, yang dilaksanakan di Aula Kantor Dinas Lingkungan Hidup Provsu, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

"Ini akan lebih memacu kami lagi atas upaya manajemen untuk meningkatkan kinerja perusahaan, khususnya di Pabrik Kelapa Sawit (PKS)," kata Sucipto Prayitno kepada media ini, Selasa,(29/12/2020)

Ia juga mengatakan, selain meningkatkan kinerja perusahaan, manajemen PTPN IV juga tidak mengabaikan masalah kesehatan karyawannya, seperti ketersediaan sarana dan prasarana Alat Pelindung Diri (APD), extra vooding dan lain-lain yang ada di PKS.

Hadir dalam acara, Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provsu Binsar Situmorang, mewakili manajemen PTPN IV Manajer Kebun Air Batu Sutres, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten (Asahan, Labuhanbatu), Kadis LH Kota Tanjung Balai, serta mewakili perusahaan penerima penghargaan.

Binsar Situmorang mengatakan, bahwa di dalam visi dan misi Provsu juga bermartabat dalam lingkungan, karena ekologi harus terjaga dengan alam yang bersih dan indah serta penduduk yang ramah, berbudaya, berperikemanusiaan dan beradab.

Sementara Kepala Bagian Sekretariat Perusahaan PTPN IV Riza Fahlevi Naim menyebutkan, PKS PTPN IV yang menerima penghargaan Proper Peringkat Biru yaitu (PKS Air Batu, PKS Pasir Mandoge dan PKS Ajamu).*

Artikel Terkait