Gaya Hidup

Ingin Tahu Cara Menghitung Weton Jodoh, Simak Artikel Ini!

Oleh : Rikard Djegadut - Selasa, 15/08/2023 07:33 WIB

Jakarta, INDONEWS.ID - Seperti yang sudah diketahui, bahwa setiap daerah di Indonesia memiliki adat dan budayanya tersendiri. Begitu pun dengan masyarakat Jawa yang memang terkenal teguh dalam memegang budaya leluhurnya.

Dalam kepercayaan adat Jawa, seseorang bisa mengetahui tingkat kecocokan dirinya dan pasangan melalui perhitungan weton.

Itu sebabnya, mengapa weton jodoh menjadi salah satu hal yang cukup penting bagi orang-orang Jawa. Lantas, apa yang dimaksud dengan weton?

Pengertian Weton

Menurut informasi yang didapat, weton merupakan penanggalan dari kalender Jawa yang diyakini dapat menjadi ramalan dalam memilih pasangan hidup.

Weton terdiri dari dino (hari) dan pasaran, yang mana istilah tersebut memang diambil dari bahasa Jawa. Dengan kata lain, weton bisa diartikan sebagai peringatan hari kelahiran seorang bayi.

Biasanya, wetonan pertama akan dilakukan pada hari ke-35 setelah bayi lahir dan juga disertai dengan upacara “nyelapani”.

Asal Usul Weton

Pada dasarnya istilah weton bisa dimaknai dengan penyatuan, penghimpunan, penggabungan, atau penjumlahan dari hari lahir seseorang.

Adapun mengenai hari lahir yang dimaksud berupa 7 hari dalam seminggu, mulai dari Minggu, Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, dan Sabtu.

Sedangkan hari pasaran terdiri dari 5 hari, yakni Kliwon, Legi, Pahing, Pon, dan Wage. Jadi, setiap orang jawa sudah pasti memiliki weton tersendiri.

Hal itu bukan tanpa alasan, karena weton mempunyai arti sebagai hari kelahiran yang sesuai dengan hari pasaran.

Kabarnya, penamaan hari pasaran berasal dari nama-nama roh atau leluhur orang Jawa di zaman dahulu. Ya, nama-nama tersebut diantaranya adalah Batara, Legi, Batara Pahing, Batara Pon, Batara Wage, dan Batara Kliwon.

Cara Menghitung Weton Jodoh

  1. Pegat

Apabila hasil penjumlahan neptu adalah 1, 9, 10, 18, 19, 27, 28, 36, maka kondisi ini dinamai dengan istilah pegat.

Itu artinya, pegat menandakan bahwa akan ada masalah serius yang terjadi pasangan yang bersangkutan. Ya, entah itu masalah ekonomi, perselingkuhan, kekuasaan, masalah lainnya yang bisa menyebabkan pegat atau cerai.

  1. Ratu

Berbeda dengan hasil penjumlahan neptu yang berkisar 2, 11, 20, dan 29, maka hubunganmu dan pasangan akan dihargai oleh lingkungan di sekitar.

Akan tetapi, tak sedikit juga orang lain yang merasa iri dengan keharmonisan maupun keberhasilanmu dalam membangun rumah tangga.

  1. Jodoh

Seandainya hasil penjumlahan neptu adalah 3, 12, 21, dan 30, maka kamu dan pasangamu akan saling menerima baik dari segi kelebihan maupun kekurangan. Bahkan, rumah tanggamu akan selalu rukun hingga masa tua mendatang lho.

  1. Topo

Topo merupakan hasil dari penjumlahan neptu 4, 12, 22, dan 31, yang diartikan akan datangnya berbagai masalah di awal-awal rumah tangga.

Tapi kamu tidak perlu khawatir, karena kamu dan pasanganmu akan menemukan kebahagiaan yang tidak ternilai.

  1. Tinari

Hasil penjumlahan neptu pada tinari berkisar 5, 14, 23, dan 32, yang diartikan akan menemukan kebahagiaan. Entah itu dari segi ekonomi, kehidupan rumah tangga, dan lain sebagainya.

  1. Padu

Apabila hasil neptunya menunjukan angka 6, 15, 24, dan 33, maka ada kemungkinan kamu dan pasangan akan sering mengalami pertikaian.

Namun untungnya, pertikaian-pertikaian tersebut tidak sampai berujung dengan perceraian.

  1. Sujanan

Penjumlahan neptu dari sujanan berada di angka 7, 16, 25, dan 34, yang diartikan bahwa kehidupan rumah tanggamu tidak akan harmonis.

  1. Pesthi

Hasil penjumlahan neptu pada pesthi adalah 8, 17, 26, dan 35, yang diartikan bahwa rumah tanggamu akan tentram sampai tua.

 

Artikel Terkait