Nasional

Buka Puasa Bersama Anak Yatim: Sentuhan "Good Friends" di Benton Junction Lippo Karawaci

Oleh : very - Jum'at, 15/03/2024 21:03 WIB

SAMBUTAN (ki-ka): salah satu pemilik Good Friends, Bistro & Café, Vijaya, Ketua Komisi III DPRD PRovinsi Banten Muhammad Faizal, Danrem 052/Wijayakarma, Brigjen TNI Putranto Gatot, Direktur Lippo Karawaci, Yopy Rusli dan presenter Choky Sitohang (paling kanan) dalam acara buka Bersama di Benton Junction, Lippo Karawaci, Kamis (14/03/2024). (Foto: Ist)

 

Tangerang, INDONEWS.ID - Ketika bulan suci Ramadan tiba, ada sebuah tradisi yang selalu terlihat di hampir semua rumah makan, restoran atau pusat jajanan. Mereka menggelar acara buka puasa dengan anak-anak panti asuhan atau yatim piatu.

Berbagi rezeki dengan mereka yang berkekurangan adalah salah satu wujud dari puasa. Sementara bagi yang menerima, buka puasa bersama mungkin merupakan bentuk nyata dari sebuah doa permohonan dan sekaligus syukur.

Bertempat di Benton Junction, Lippo Karawaci, Good Friends, pada Kamis (14/03/2024), mereka melakukan hal yang sama.

GOOD FRIENDS merupakan nama sebuah brand. Bistro dan Café ini baru dibuka Desember 2023, setelah perayaan Natal. Pemiliknya Presenter Choky Sitohang, Ivan Tanuwijaya (pengusaha resto dan kuliner) serta Vijaya. Dalam buka puasa yang pertama kali setelah peluncurannya tiga bulan lalu itu, Good Friends membuat tradisi buka puasa yang pertama kali. Mereka yang diundang adalah anak-anak dari panti asuhan yang terletak di sekitar Lippo Karawaci.

Ada dua panti asuhan yang diundang yakni Yayasan Daar El Gusti, Kampung Peusar, Binong, Tangerang dan Yayasan Duafa Maktabul Aitam,  panti asuhan yatim piatu yang terletak di Pukulonan Barat, Tangerang.

Kebahagiaan terpancar dari anak-anak yang hadir dalam buka puasa bersama itu. Hadir dalam buka puasa bersama dengan anak-anak panti asuhan tersebut, Danrem 052/Wijayakarma, Brigjen TNI Putranto Gatot, Ketua Komisi III DPRD Provinsi Banten Muhammad Faizal, Taprof (Pengajar) Bidang Ideologi Lemhannas RI AM Putut Prabantoro, Direktur Lippo Karawaci Jopy Rusli, dan Pendeta Yosef.

“Anak-anak, kami berterima kasih karena undangan kami untuk berbuka puasa dipenuhi. Ini merupakan syukur bagi kami. Dan terima kasih juga kepada Pak Faizal yang telah berkenan memilihkan panti asuhan yang diundang. Pada suatu hari kelak, ketika kalian sudah besar, dewasa dan hidup mandiri, ingatlah dengan hari ini di mana kita berbuka puasa bersama. Dengan mengingat hari ini, hendaknya kalian kelak akan melakukan hal yang sama bagi mereka yang kurang mampu. Kalian berbuat yang sama bagi adik-adik kalian yang kurang beruntung,” ujar Ivan Tanuwijaya.

(FOTO BERSAMA DI DEPAN GOOD FRIENDS -    Pemilik Good Friends, Bistro & Café berfoto (ki-ka) Ivan Tanuwijaya, Vijaya, Choky Sitohan (kaos biru) berfoto bersama saat berbuka puasa dengan anak-anak dari panti asuhan di Benton Junction, Lippo Karawaci, Kamis (14/03/2024)

Pesan itu diucapkan Ivan Tanuwijaya, yang juga pemilik Resto Intro Jazz di Bumi Serpong Damai, Tangerang, saat akan mengakhiri acara buka puasa bersama. Pesan ini mirip dengan sambutan yang diucapkan Ivan Tanuwijaya kepada para anak-anak panti asuhan Kristen yang hadir dalam soft opening Good Friends, Bistro & Resto pada Desember 2023 lalu.

Menurut Ivan, tradisi makan bersama dengan anak-anak panti asuhan merupakan tradisi yang telah ia lakukan sejak lama. “Itu merupakan ujud syukur kepada Tuhan. Berbagi rejeki kepada mereka yang kurang mampu, kurang beruntung atau kekurangan sebenarnya merupakan wujud syukur atas  berlimpahnya rejeki yang telah kami terima. Dalam konteks ini, tradisi ini hanya merupakan contoh atau teladan bagi mereka-mereka yang kurang mampu jika kelak sudah dewasa dan mandiri,” ujar Ivan.

Ivan menegaskan bahwa berbuat baik itu tidak mengenal suku, agama, golongan atau juga gender. Perbuatan baik itu suatu nilai universal. God is Good, Tuhan itu baik, yang merupakan  awal kebaikan. Berbuat kebaikan itu bukan untuk dipamerkan tetapi untuk diteladankan bagi anak-anak, siapapun mereka, miskin ataupun kaya. Dan, untuk berbuka puasa ini, rekan-rekan gereja saya ikut membantu mempersiapkannya.

(SUASANA BUKA PUASA BERSAMA – di Good Friends, Benton Junction, Lippo Karawaci, Kamis (14/03/2024)

Sementara itu, di balik keglamoran sebagai salah satu pemilik pemilik “Good Friends” dan presenter kondang, Choky Sitohang, dengan rendah hati menyapa para tamu dengan ramah. Ia juga tidak segan bersenda gurau dengan anak-anak panti asuhan. Bahkan ia juga melayani berbicara serius dengan Jopy Rusli tentang acaranya di MetroTV, Go Healthy yang mengulas tentang Dr Laser.

“Waduh, di sini memang luar biasa. Dan sangat berbeda. Saya dilayani oleh pengusaha hebat, Pak Ivan,“ puji  Choky Sitohang kepada partnernya Ivan Tanuwijaya.

Dalam acara itu, memang Ivan Tanuwijaya melayani makan Choky dengan mengambilkan makanan. Good Friends Is Good. ***

Artikel Terkait