INDONEWS.ID

  • Jum'at, 19/04/2019 02:35 WIB
  • Jaga Pengamanan Perayaan Paskah, Polda Terjunkan 5.500 Anggota

  • Oleh :
    • Ronald
Jaga Pengamanan Perayaan Paskah, Polda Terjunkan 5.500 Anggota
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono, pada hari Kamis (18/4/2019), mengatakan Polda akan menyebar personelnya di seluruh gereja yang ada di Jakarta.

Jakarta, INDONEWS.ID - Sebagai upaya untuk mengamankan perayaan Paskah di Jakarta, Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya akan menurunkan sekitar 5.500 personelnya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono, pada hari Kamis (18/4/2019), mengatakan Polda akan menyebar personelnya di seluruh gereja yang ada di Jakarta.

"Kami sudah berkoordinasi dengan gereja-gereja terkait jadwal kebaktiannya apakah nanti malam, pagi atau sore. Intinya pengamanan sudah direncanakan dan dikoordinasikan, hingga ke jumlah personel yang sudah saya jelaskan tadi," kata Argo.

Tidak hanya itu, Argo juga mengatakan jika pihaknya akan  memberi perhatian lebih pada gereja-gereja besar yang memiliki jumlah umat yang banyak dan juga akan melibatkan petugas hingga tingkat Polsek.

Sebagaimana diketahui, perayaan hari Paskah ini tidak hanya dirayakan oleh umat Katolik saja tetapi juga oleh umat Protestan. Bagi umat Katolik perayaannya disebut "Tri Hari Suci" mulai Kamis ini dengan ibadah Kamis Putih, Jumat Agung, Sabtu Suci (Vigili Paskah) dan Minggu Paskah.

Sementara para penganut Protestan akan memperingati Paskah dengan ibadah Jumat Agung pada hari Jumat (19/4).

 

Baca juga : Mario Dandy Pasang Borgol Plastik, Kapolda Metro Jaya Perintahkan Propam Periksa Anggota
Artikel Terkait
Mario Dandy Pasang Borgol Plastik, Kapolda Metro Jaya Perintahkan Propam Periksa Anggota
Gantikan Fadil Imran, Ini Profil Irjen Karyoto Kapolda Metro Jaya Baru
Tingkatkan Kualitas Iman dan Toleransi di Bulan Ramadan
Artikel Terkini
Didik J Rachbini: Gagasan Menyatukan Anies dan Ahok di Pilgub Jakarta Eksperimen yang Baik dan Berani
Menkes Ungkap Penyebab Rendahnya Penurunan Angka Prevalensi Stunting
Bakar SDN Inpres Pogapa Intan Jaya, TPNPB-OPM: Merdeka Dulu Baru Sekolah
Senyum Bahagia Rakyat, Pj Bupati Purwakarta Buka TMMD Ke-120 Kodim 0619/Purwakarta
Pemerintahan Baru Harus Lebih Tegas Menangani Kelompok Anti Pancasila
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas