INDONEWS.ID

  • Selasa, 23/11/2021 16:15 WIB
  • PT Perkebunan Nusantara X Gelar Pelatihan Pembinaan Mental

  • Oleh :
    • Mancik
PT Perkebunan Nusantara X Gelar Pelatihan Pembinaan Mental
Ilustrasi Logo PTPN X(Dok.PTPN X)

Jakarta, INDONEWS.ID - PT Perkebunan Nusantara X sebagai Anak Perusahaan Holding Perkebunan Nusantara menggelar acara Pelatihan Pembinaan Mental dan Peningkatan Komitmen Karyawan di Puslatpasrat Korps Marinir, Gunungsari, Surabaya bagi karyawannya.

Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 400 karyawan dengan jenjang BOD-1 hingga BOD-4. Kegiatan yang bertujuan untuk mengembangkan SDM berkualitas ini digelar selam 4 hari 3 malam mulai tanggal 8 hingga 11 November 2021. Acara ini dibuka langsung oleh Direktur PTPN X, Tuhu Bangun.

Baca juga : Holding Perkebunan Nusantara III (Persero) Angkat Jajaran Board Of Regional Management Regional IV Palmco

“Kegiatan ini untuk meningkatkan kedisiplinan dan menghilangkan egoisme di masing-masing karyawan. Sehingga seluruh karyawan bisa kompak dan bersinergi untuk mewujudkan kinerja sukses tahun 2022,” ungkap Tuhu Bangun seperti dilansir media ini dari laman resmi Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa,(23/11/2021)

Pelatihan ini dimentori langsung oleh Pelatih dari Puslatpasrat Korps Marinir. Adapun materi yang diberikan terbagi menjadi materi indoor dan outdoor. Untuk materi indoor sendiri peserta diberikan pembekalan motivasi, tausiyah dan sharing session.

Baca juga : Dirut Holding Perkebunan Nusantara Optimistis Pemenuhan Pasokan Minyak Goreng Dapat Terwujud

Sedangkan untuk kelas outdoor para peserta diajak untuk berlatih kekompakan dalam tim, baris berbaris, hingga upstanding dan destanding rappeling.

Tuhu Bangun menghimbau agar sifat-sifat kedisiplinan; ketegasan, dan kekompakan yang terbentuk selama pelatihan dapat diimplementasikan dalam keseharian di kantor. Selain itu seluruh peserta juga diminta untuk membentuk mental-mental disiplin untuk karyawan di bawahnya.

Baca juga : Uji Coba Bensin Bioetanol, PTPN Grup Berkomitmen Terus Kembangkan Energi Ramah Lingkungan

"Ada sebuah pesan yang pemahaman dan persepsinya harus sama, Bahwa menciptakan kinerja terbaik itu tidak bisa dilakukan seketika, diperlukan satu tindakan, gerakan yang serentak, kesempatan ini (Pelatihan Bimbingan Mental SDM Berkualitas) nantinya akan membranding mereka. Kita arahkan kembali terhadap sasaran dan tujuan korporasi, dan Holding Perkebunan,” ujar Tuhu.

Acara ditutup dengan penandatanganan komitmen bersama dari seluruh karyawan dalam pencapaian kinerja sukses tahun 2022. Seluruh karyawan dengan tegas berkomitmen akan bersama-sama memberikan kontribusi terbaiknya guna mencapai kesuksesan kinerja tahun 2022 hingga tahun-tahun mendatang.*

Artikel Terkait
Holding Perkebunan Nusantara III (Persero) Angkat Jajaran Board Of Regional Management Regional IV Palmco
Dirut Holding Perkebunan Nusantara Optimistis Pemenuhan Pasokan Minyak Goreng Dapat Terwujud
Uji Coba Bensin Bioetanol, PTPN Grup Berkomitmen Terus Kembangkan Energi Ramah Lingkungan
Artikel Terkini
Wawancara Khusus Prof Dr H Yulius SH MH Ketua Kamar TUN Mahkamah Agung Tentang BLBI
Efferty Susu Kambing Malaysia, Solusi bagi Pasutri yang ingin Keturunan
Didik J Rachbini: Gagasan Menyatukan Anies dan Ahok di Pilgub Jakarta Eksperimen yang Baik dan Berani
Menkes Ungkap Penyebab Rendahnya Penurunan Angka Prevalensi Stunting
Bakar SDN Inpres Pogapa Intan Jaya, TPNPB-OPM: Merdeka Dulu Baru Sekolah
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas