INDONEWS.ID

  • Selasa, 31/10/2017 14:45 WIB
  • Mabes Polri Pastikan Terduga Teroris Yang Tewas di Bima Terkait Jaringan MIT

  • Oleh :
    • hendro
Mabes Polri Pastikan Terduga Teroris Yang Tewas di Bima Terkait Jaringan MIT
Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Setyo Wasisto (istimewa)

Jakarta, INDONEWS.ID- Mabes Polri memastikan dua terduga teroris yang tewas dalam kontak senjata Senin (30/10/2017) kemarin ada keterkaitan dengan kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) yang dipimpin oleh Santoso.

Menurut Kepala Divisi Humas Polri Irjen Setyo Wasisto, meskipun pimpinan MIT telah tewas ditembak Densus 88 beberapa waktu lalu, namun sisa-sisa kelompoknya disinyalir masih berpengaruh.

Baca juga : Pamit Kardinal Suharyo Sebelum ke Vatikan, PWKI: Kunjungan Lanjutan untuk Kerja Sama dengan Media Vatikan

"Walaupun Santoso sudah meninggal tapi masih ada sisa-sisa. Setahu saya kelompok Poso ada link dengan kelompok Bima," ungkap Setyo di Markas Besar Polri, Jakarta, Selasa (31/10/2017).

Seperti diketahui, dalam kontak senjata yang terjadi pada Senin (31/10/2017) kemarin, empat orang terduga teroris  terdiri  dari  Amir alias Dance, Yaman, Iqbal dan Nandar. Dua orang diantaranya yang bernama Amir dan Yaman diketahui tewas di tangan Densus 88. Sedangkan dua lainnya, yakni Iqbal dan Nandar berhasil melarikan diri dan masih dalam pengejaran Densus 88.(hdr)

Baca juga : Indonesia-Selandia Baru Berkomitmen Majukan Implementasi Kemitraan Komprehensif
Artikel Terkait
Pamit Kardinal Suharyo Sebelum ke Vatikan, PWKI: Kunjungan Lanjutan untuk Kerja Sama dengan Media Vatikan
Indonesia-Selandia Baru Berkomitmen Majukan Implementasi Kemitraan Komprehensif
Mitigasi Perubahan Iklim, Kunci Penting Jaga Ketahanan Pangan
Artikel Terkini
KPKNL mulai Cium Aroma Busuk di Bank Indonesia
Akses Jalan Darat Terbuka, Pemerintah Kerahkan Distribusi Logistik ke Desa Kadundung
Elit Demokrat Ardy Mbalembout Mengutuk Keras Aksi Penyerangan Mahasiswa Saat Berdoa di Tangsel
Penutupan Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Bagian dari Strategi Bisnis untuk Fokus pada Lini Penjualan
Presiden Jokowi Masih Kaji Calon Pansel KPK yang Sesuai Harapan Masyarakat
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas