Nasional

Moeldoko Sebut Kacamata Rocky Gerung Buram Menilai Jokowi

Oleh : Rikard Djegadut - Rabu, 04/12/2019 21:30 WIB

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menilai kacamata Rocky Gerung buram dalam menilai Presiden. Rocky menyebut Joko Widodo tak paham nilai-nilai Pancasila.

Merespon pernyataan Rocky tersebut, Moeldoko mengatakan Rocky juga tak tepat mengaitkan Pancasila dengan keputusan menaikkan iuran BPJS Kesehatan.

"Saya pikir itu cara menilainya itu, kacamatanya buram," kata Moeldoko di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (4/12).

Moeldoko menyebut Rocky salah menilai Jokowi tak paham Pancasila. Ia menyatakan Jokowi sendiri baru saja memberikan pengarahan dalam Internalisasi dan Pembumian Pancasila, di Istana Negara, Jakarta, kemarin.

"Internalisasi pancasila itu sudah kelas yang paling tinggi. Jadi kemarin beliau sudah mengajarkan internalisasi Pancasila itu sudah kelas yang paling tinggi," ujarnya.

Sebelumnya, dalam acara ILC TvOne, Rocky mengatakan tidak ada yang Pancasilais. Rocky bahkan menyebut Jokowi tak memahami nilai-nilai Pancasila, namun hanya menghapal lima sila dasar negara tersebut.

"Jadi sekali lagi, polisi Pancasila atau Presiden enggak ngerti Pancasila, dia hapal tapi enggak paham. Kalau dia paham dia enggak berutang, kalau dia paham dia enggak naikin BPJS, kalau dia paham dia enggak melanggar UU Lingkungan," kata Rocky.*(Rikardo)

Artikel Terkait