Olah Raga

Liga Champions

Sempat Tertinggal, Manchester City Akhirnya Lolos Babak Play-off Usai Libas Brugge 3-1

Oleh : donatus nador - Kamis, 30/01/2025 22:18 WIB


Manchester City akhirnya lolos ke babak play-off usai melibas tim tamu Club Brugge pada matchday 8 League Phase Liga Champions 2024/2025 di Etihad Stadium, Kamis (30/1/2025) dini hari WIB. Foto tangkapan layar

Jakarta, INSONEWS.ID--Manchester City akhirnya lolos ke babak play-off usai melibas tim tamu Club Brugge pada matchday 8 League Phase Liga Champions 2024/2025 di Etihad Stadium, Kamis (30/1/2025) dini hari WIB.

Pada laga ini, skuad besutan Pep Guardiola itu sempat tertinggal 0-1 dan terlempar dari grup play-off. Beruntung The Cityzens segera comeback dan menang 3-1.

Sejatinya, The Sky Blues mendag menciptakan peluang dan mencetak gol banyak. Sebab sejak awal pertandingan, mereka menguasai bola lebih banyak ketimbang tim tamu.

Statistik mencatat, penguasaan bola tuan rumah mencapai 74 persen berbanding 26 persen. Seiring penguasaan bola, Man City melakukan operan sebanyak 815 berbanding 292 operan milik tim tamu.

Akurasi operan The City lebih tinggi yaitu 95 persen berbanding 85 persen. Namun dominasi jalannya pertandingan tidak berbanding lurus dengan mencetak gol.

Di babak pertama, banyak peluang yang diperoleh tuan rumah. The Cityzens kesulitan dalam pencetak gol. Mereka selalu landas di lini belakang yang rapat, dampak formasi 4-2-3-1 yang diterapkan patih N. Hayen

Alih-alih mencetak gol, City justru harus kebobolan lebih dulu di menit ke-45. Asyik menyerang, City malah mendadak serangan balik cepat dari penggawa Brugge.

Mereka mampu memaksimalkan serangan cepat lewat sentuhan akhir Onyedika. Man City pun tertinggal 0-1 hingga turun minum.

Masuk babak kedua, City pun langsung menekan. Hasilnya, Kovacic sukses mencetak gol penyama di menit ke-53. Kovacic melepas tembakan dari luar kotak penalti dan mampu dibendung Simon Mignolet.

Skor 1-1 membuat tuan rumah semakin semangat dan kembali menekan lawan. City berbalik unggul di menit ke-63.

Berawal dari sebuah umpan tarik yang dikirim Josko Gvardiol, namun mengenai pemainb Brugge, Ordonez dan bola bergelinding masuk ke gawang tak terjangkau kiper.

City semakin superior setelah Savinho mencetak gol di menit ke-77.Skor 3-1 bertahan hingga akhir pertandingan.

Berkat hasil ini, Man City sukses mengamankan satu tempat di babak play off knock out. Club Brugge juga tetap lolos ke play off meski menelan kekalahan 3-1 dari tuan rumah.

Susunan Pemain

Man City: Ederson; Nunes, Stones, Akanji, Gvardiol; Kovacic; Silva, Gundogan (Savinho 46`), De Bruyne (Lewis 81`), Foden; Haaland.

Pelatih: Guardiola.

Club Brugge: Mignolet; Seys, Ordonez, Mechele, De Cuyper; Onyedika, Jashari; Talbi (Skoras 70`), Vanaken, Tzolis (Vetlesen 70`); Jutgla (Vermant 70`).

Pelatih: Hayen.

Artikel Lainnya