Nasional

PBNU Serukan Untuk Tidak Memusuhi Anggota HTI

Oleh : indonews - Minggu, 23/07/2017 21:11 WIB

Jakarta, INDONEWS.ID � Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menyerukan kepada para Nahdliyin untuk tidak memusuhi anggota Hizbut Tahrir Indonesia (HTI). Demikian diungkapkan Sekretaris Lembaga Taklif Wan Nasyr Nahdlatul Ulama (LTN NU) dan Direktur NU online, Syafi� Alielha. "Ketua PBNU meminta HTI dibubarkan, tetapi meminta keluarga PBNU untuk merangkul anggota HTI dan jangan pernah menjadikan mereka musuh" kata Direktur NU Online Syafi` Alielha dalam diskusi di kawasan Cikini, Jakarta , Minggu (23/7/2017). Namun demikian Syafi� menilai, HTI sebagai salah satu ormas yang sangat berbahaya bagi Indonesia. Menurut Syafi�, HTI ini bisa saja meruntuhkan Pancasila karena mereka menolak demokrasi. Bahkan pernah menyuarakan aksi kudeta. "Akun resmi mereka menyerukan untuk melakukan kudeta militer. Nah apakah ini ada HTI di unsur militer?" tanyanya. Karena itu, Syafi� menilai, penerbitan Perppu 2/2017 dan pencabutan status hukum HTI yang dilakukan pemerintah dinilai sudah benar. Tetapi perppu tersebut tidak boleh ditafsirkan bahwa negara sudah anti dengan umat Islam. "Karena di luar negeri yang penduduknya mayoritas Islam juga menolak adanya Hizbut Tahrir," tegas Syafi� (hdr)

TAGS :

Artikel Terkait