Nasional

DPR RI Hari Ini Lantik Wakil Tambahan Ketua DPR

Oleh : luska - Selasa, 20/03/2018 10:01 WIB

DPR RI

Jakarta, INDONEWS.ID - Dewan Perwkilan Rakyat (DPR) hari ini Selasa (20/3/2018) menggelar pelantikan tambahan Wakil Ketua DPR dalam sidang paripurna.

Wakil Ketua DPR tambahan yang akan dilantik yaitu dari Fraksi PDIP yakni Utut Adianto. Fraksi PDI-P di DPR mendapat jatah satu kursi pimpinan DPR setelah UU Nomor 2 Tahun 2018 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (MD3) berlaku. Dalam revisi UU MD3, PDI-P sebagai parpol pemenangan Pemilu 2014 berhak atas kursi pimpinan DPR.

Sebelum paripurna dimulai, pimpinan DPR bersama pimpinan fraksi akan menggelar rapat bamus.

Selain menunjuk Utut sebagai Wakil Ketua DPR, PDIP juga menunjuk Ahmad Basarah sebagai Wakil tambahan Ketua MPR. Wakil tambahan Ketua MPR RI lainnya lagi berasal dari PKB yaitu Muhaimin Iskandar ( Cak Imin) dan Gerindra yaitu Ahmad Muzani, dan Golkar yaitu Siti Hediati Hariyadi (Titiek Soeharto).

Pelantikan terhadap para Wakil Ketua MPR RI ini akan dilakukan pada Rabu (21/2/2018) besok.(Lka)

Artikel Terkait